Membentang Indah Bak Tirai: Berwisata Ke Air Terjun Tumpak Sewu

logo ramageek

Qisthi Ramadhani / 19 Maret 2023

Ada salah satu air terjun yang menjadi primadona di daerah asalnya bahkan menjadi kebanggaan Indonesia, namanya Air Terjun Tumpak Sewu. Berada di antara dua kabupaten yakni Kabupaten Lumajang dan Pasuruan. Untuk menuju wisata alam ini, pengunjung bisa melalui jalan darat via Kabupaten Lumajang maupun Kabupaten Malang.

Pengunjung akan dibuat terkesima oleh cantiknya air terjun yang membentang seperti tirai. Bahkan Air Terjun Tumpak Sewu ini mendapat julukan sebagai Niagaranya Indonesia. Tersedia gardu pandang jika pengunjung ingin menikmati keindahan air terjun dari atas. Luasnya sekitar 30 meter persegi dan dapat menampung kurang lebih 50 pengunjung.

Air terjun ini dibuka untuk wisatawan dari pagi hingga sore hari mulai pukul 07.00 hingga pukul 17.00. Air terjun ini tidak hanya menjadi destinasi alam yang digemari wisatawan lokal tetapi juga manca negara. Semua orang dapat menikmati sejuknya suasana di sekitar air terjun, pepohonan yang rimbun, dan indahnya aliran air yang memanjakan mata hanya dengan membayar 10.000 saja. Untuk biaya parkir kendaraan juga sangat terjangkau, 5000 rupiah untuk kendaraan roda dua dan 10000 untuk setiap kendaraan roda empat.

Sesaat setelah sampai lokasi parkir, pengunjung masih harus berjalan kaki sejauh 400 meter. Tenang, karena ini tidak melelahkan justru pengunjung dapat menikmati suasana yang masih sangat asri. Selain Air terjun tumpak sewu, di dekat lokasi ini juga terdapat sebuah goa yang disebut dengan Goa Bidadari. Tersedia juga berbagai macam fasilitas penunjang seperti toilet, mushola, serta warung makan untuk menambah kenyamanan pengujung saat berada di kawasan ini.

Bagikan artikel ini ke